I just discovered Bong Li Piang and my whole life just changed.
–anonymous
Anthony Bourdain, seorang koki selebriti, pengarang, dan tokoh televisi Amerika Serikat, mengungkapkan opininya tentang makanan. Ia mengatakan bahwa, makanan adalah segalanya bagi kita. Ini merupakan perpanjangan dari perasaan nasionalis, perasaan etnis, sejarah pribadimu, provinsimu, daerahmu, sukumu, nenekmu. Itu tidak dapat dipisahkan sejak awal.
Nah, apa yang dikatakan Anthony (mungkin) ada benarnya untuk salah satu jenis makanan ringan yang akan kita bahas kali ini.
Bong Li Piang, muncul di dalam benak bahwa itu adalah kata yang berasal dari Negeri Tiongkok. Eits... Jangan sampai salah. Bong Li Piang adalah salah satu camilan khas negeri Serumpun Sebalai khususnya Pulau Bangka, atau yang lebih akrab di telinga disebut kue Pia Nanas.
Seperti yang dikatakan Anthony, kue Bong Li Piang mewakili semuanya sebagai salah satu jenis makanan khas suatu daerah bercampur etnis, punya sejarah, dan tentunya sebagai panganan "Pemersatu Bangsa".
Asal mula kue Bong Li Piang adalah ketika suku Hakka, yaitu mereka orang-orang (Imigran) Tiongkok di zaman dahulu datang ke Bangka Belitung. Akulturasi budaya dalam sajian kuliner Indonesia merambat seiring perkembangan zaman, dan hal tersebut mampu menciptakan mahakarya indah melalui lezatnya panganan unik bernama Bong Li Piang.
Bong Li Piang berdasarkan dialek Hokkien yaitu Bong Li yang artinya nanas, dan Piang yang artinya kue kering. Makanan ini memiliki rasa manis dari nanas yang digunakan sebagai bahan baku utamanya.
Kreatifitas Kudapan Kontemporer
Popularitas makanan kontemporer terutama di masa pandemi ini semakin meningkat. Masyarakat kian inovatif dalam memodifikasi makanan, mulai dari rasa hingga bentuk yang beragam. Makanan kontemporer di sini berarti kekinian dengan menu yang inovatif, menggunakan bahan-bahan berkualitas, dan secara penampilan, hingga rasa, jauh dari kata 'biasa'. Bong Li Piang merupakan warisan unik tanah Melayu Bangka yang bisa menjadi daya tarik kuliner tersendiri di bumi Laskar Pelangi.
Dalam resep kontemporer, Bong Li Piang berbahan dasar dari tepung terigu yang diolah bersamaan dengan santan, gula aren, dan nanas, juga dapat ditambahkan margarin atau mentega. Bong Li Piang yang terbuat dari santan kelapa, kulitnya lebih gurih dan lemak. Dibuat dengan cara mencampurkan terigu, santan kelapa dan gula aren hingga adonan menjadi benar-benar kalis. Adonan kulit kemudian diisi dengan selai nanas lalu dicetak dengan sebuah cetakan kayu. Kue yang sudah dicetak kemudian disusun diatas loyang untuk dipanggang.
Bong Li Piang telah menjadi salah satu kue yang cukup digemari oleh masyarakat Bangka Belitung. Dengan tetap berpegang teguh pada resep kontemporer dengan sedikit sentuhan modern, Bong Li Piang dapat disajikan sendiri di rumah dengan gaya kekinian untuk disajikan saat sore hari dengan sajian teh hangat.
Bong Li Piang ini mudah ditemui di toko oleh-oleh di Bangka Belitung. Harganya yang relatif murah menjadikan kue ini relatif terjangkau bagi para penikmat kue khas nusantara. Seperti yang sudah dijelaskan, Bong Li Piang ini dibuat dengan bahan-bahan yang mudah diperoleh.
Dilansir dari simakterus.com terdapat resep praktis Bong Li Piang yang hanya membutuhkan 12 bahan dan 5 langkah saja.
12 bahan untuk membuat kue Bong Li Piang:
1. Siapkan bahan basah
2. Siapkan gula merah - 200 gr
3. Siapkan santan kental - 100 cc
4. Siapkan garam - 1/2 sdt
5. Siapkan minyak sayur/ margarin - 2 sdm
6. Siapkan kuning telur ( optional ) - 1 butir
7. Siapkan bahan kering
8. Siapkan terigu pro tinggi/ sedang - 275 gr
9. Siapkan sagu tani - 25 gr
10. Siapkan soda kue - 1 sdt
11. Siapkan baking powder - 1 sdt
12. Siapkan selai nanas home made - secukupnya
5 langkah membuat kue Bong Li Piang:
1. Masak gula merah dan santan hingga gula cair, kemudian dinginkan
2. Campur bahan kering
3. Tuang sedikit-sedikit bahan basah ke bahan kering
4. Aduk hingga rata, diamkan 15 menit, bentuk bulat timbang @50 gr isi dengan selai nanas home made, cetak dengan cetakan khusus
5. Panggang 25 menit dengan api sedang hingga matang, simpan di wadah tertutup. Bong Li Piang siap dinikmati.
SAB