News


Rabu, 28 Juli 2021 19:21 WIB

Penanggulangan Covid Di Babel "Terimakasih Untuk Kekompakan Ini."

"Di sini TNI/Polri terus mendampingi membantu kami. Pak Kapolda, Danrem, Kajati selalu bersama dengan Gubernur mendukung dalam rangka melaksanakan kebijakan PPKM Level 3 dan 4 di Bangka Belitung. Ini harus betul-betul terjaga agar satu komando,
Erzaldi Rosman

PANGKALPINANG-Untuk menginformasikan setiap langkah yang akan dilakukan pemerintah menyelesaikan persoalan pandemi ini, tentunya tidak bisa dilakukan tanpa keseriusan dan komunikasi yang tak kondusif. Bagi Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman, mengatasi Covid-19 ini harus dilakukan dengan cara-cara terbaik. 

Kekompakan semua unsur menjadi faktor penting dalam upaya menanggulangi penyebaran Covid-19 di Kepulauan Bangka Belitung (Babel). Apalagi saat ini, Babel sudah menerapkan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Level 3 dan 4.

Begitu pula yang telah dilakukan oleh Gubernur Erzaldi bersama unsur pimpinan di Babel yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) seperti Kapolda Babel, Danrem 045/Garuda Jaya, dan Kajati Babel. Bahkan, sejak diterapkannya PPKM Level 3 dan 4, forkopimda selalu beriring sejalan membantu pemerintah daerah.

 "Silakan tanyakan ke Pak gubernur bagaimana upaya kita bersama-sama mengawal agar seluruh program yang dicanangkan oleh Pemerintah Pusat, maupun pemerintah daerah betul-betul berjalan. Kita ingin bertindak cepat,"
Kapolda Babel, Irjen Pol. Anang Syarif Hidayat, Rabu (28/7/21).

Gubernur Erzaldi mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh unsur Forkopimda di Babel yang menunjukkan kekompakan, di mana hal ini dilakukan oleh mereka semata-mata untuk melepaskan kesulitan masyarakat luas sejak adanya pandemi ini.

Diketahui, sejak masa sosialisasi hingga masuk pada masa penerapan PPKM Level 3 dan 4 di wilayah Babel, Gubernur Erzaldi Rosman, Kapolda Anang Syarif Hidayat, dan Danrem 045 M. Jangkung, terjun langsung ke daerah-daerah untuk meninjau langsung pelaksanaan PPKM, mau pun penyaluran bantuan beras dan bansos tunai bagi masyarakat terdampak Covid-19.

RGA


#Corona
Bagikan :

Subscribe Kategori Ini
Pangkalpinang Bangka Selatan Bangka Induk Bangka Barat Bangka Tengah Belitung Belitung Timur