News


Kamis, 19 September 2024 13:08 WIB

Erzaldi Rosman

Raih Peringkat Kedua, Busana Bangka Belitung Memukau!

Pemberian hadiah bagi delegasi PW BKMT Bangka Belitung, oleh Ketua PP BKMT, DR. Syifa Fauzia/ foto: babelinsight. Id

Pesona Busana Adat Bangka Belitung Membawa Kebanggaan di Fashion Show Nusantara pada Rakernas  BKMT 2024

----
Penulis: Nekagusti
Editor: Putra Mahendra

Jakarta – Delegasi Bangka Belitung kembali menorehkan prestasi membanggakan di kancah nasional. Kali ini, Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Babel berhasil meraih peringkat kedua dalam Pagelaran Fashion Show Busana Nusantara yang menjadi bagian dari Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-3 BKMT 2024. Acara yang berlangsung pada 18-22 September 2024 ini diadakan di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta.

Malam silaturahmi yang digelar pada Rabu (18/9/2024) menjadi ajang unjuk keindahan busana adat dari berbagai daerah, termasuk Bangka Belitung. Delegasi BKMT Babel menampilkan tiga busana khas dengan filosofi mendalam, memadukan keanggunan dan nilai budaya tinggi.

Busana pertama diperagakan oleh Ketua BKMT Belitung Timur, Apiah, yang mengenakan pakaian adat pengantin wanita Bangka Belitung berwarna merah. Busana ini menggambarkan kelembutan hati seorang wanita yang diiringi dengan kekuatan dan keberanian. Aksesoris penutup kepala "Paksian" serta hiasan emas melambangkan martabat dan kehormatan seorang wanita Babel.

Emi Peristi, anggota PW BKMT Babel, memperagakan busana kedua, yakni pakaian adat harian Melayu Kurung Wanita dengan perpaduan warna ungu dan merah muda, menonjolkan keanggunan perempuan Babel. Ditambah dengan kain tenun “Cual,” busana ini semakin memperlihatkan keindahan dan kekayaan budaya Babel.

Busana ketiga yang diperagakan oleh Medya Febriandy  yang merupakan Ketua Bidang Organisasi PW BKMT Bangka Belitung, yakni pakaian adat harian Teluk Belanga Modifikasi, yang memadukan elemen klasik dan modern. Warna hijau tua sebagai dasar pakaian melambangkan kecintaan kepada Rasulullah, sementara penutup kepala "Stanjak" menjadi simbol ketaqwaan kepada Tuhan.

Mengesankan Dewan Juri

Peserta dari BKMT Bangka Belitung dalam Rakernas BKMT 2024/ foto: babelinsight. Id

Penampilan mengesankan dari delegasi BKMT Babel ini mengantarkan mereka meraih posisi kedua di antara lima peserta terbaik. Dari seluruh total 28 peserta Dari 33 provinsi, sementara itu Provinsi Papua berhasil menduduki peringkat pertama, sementara Papua Barat, Sulawesi Tenggara, dan Sumatera Barat melengkapi lima besar.

Melati Erzaldi, Ketua PW BKMT Babel yang diwakili oleh Sekretaris PW BKMT Hj Etty Asnila Ujarasari, mengungkapkan rasa syukur atas prestasi yang diraih. Dirinya sangat mengapresiasi kreativitas dan juga keberanian peserta untuk tampil dengan bangga dan percaya diri mengunakan baju adat dari Bangka Belitung. 

Tampil sebagai peserta nomor dua dan berhasil meraih terbaik kedua. Kami berharap BKMT terus menjadi wadah dakwah dan silaturahmi untuk mempererat persaudaraan dan membangun peradaban umat yang bertaqwa,” ujarnya.

Prestasi ini menjadi bukti bahwa kekayaan budaya Bangka Belitung mampu bersaing dan mendapat pengakuan di tingkat nasional, membawa kebanggaan tersendiri Bagi Bangka Belitung.


Subscribe Kategori Ini
Pangkalpinang Bangka Selatan Bangka Induk Bangka Barat Bangka Tengah Belitung Belitung Timur