Calon Anggota DPR RI Melati,SH mendapat sambutan dari masyarakat Desa Selinsing, Kabupaten Belitung Timur saat melaksanakan kampanye di desa tersebut, Rabu (20/12/2023). Foto: ist
Ia memberikan edukasi agar para orang tua tak abai dalam memenuhi pola asuh, dan asih kepada anak-anaknya.
___
Penulis: Fadjroel
Editor: Putra Mahendra
Sumber daya manusia (SDM) yang unggul, tentu menjadi catatan masa depan yang cerah bagi bangsa Indonesia. Apalagi, negara ini akan menuju "Indonesia Emas 2045". Pada tahun itu menjadi tahun terbaik, karena adanya bonus demografi saat penduduk Indonesia didominasi usia produktif.
Partai Gerindra, menjadi partai yang paling serius dalam menyiapkan generasi saat ini, yang nantinya sebagai pelaku utama pembangunan bangsa. Melalui Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, bahkan menjadikan kesehatan ibu dan anak sebagai fokus utama yang akan dilaksanakan.
Hal ini dikatakan Calon Legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI nomor urut 1 dari partai Gerindra Melati,SH, saat melaksanakan kampanye, di Desa Selinsing, Kecamatan Gantung, Kabupaten Belitung Timur, Rabu (20/12/2023).
Masyarakat merasakan kepedulian partai Gerindra terhadap kesehatan ibu dan anak dengan program utama membagikan makan-minum gratis pada anak usia sekolah, untuk memastikan terpenuhinya gizi anak sejak dini. Foto: ist
"Bapak Prabowo sudah sejak lama menyiapkan makan dan minum gratis dengan uang pribadinya. Program inilah yang ingin dikembangkan beliau lebih luas dengan memberi makan-minum gratis kepada anak-anak usia sekolah di Indonesia. Ini untuk memastikan terpenuhinya gizi anak sejak dini,"
Melati SH
Melati yang kini menjabat sebagai Ketua Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Bangka Belitung (Babel), menegaskan komitmen partai berlambang Garuda tersebut berjenjang hingga ke bawah. Begitu pula baginya sebagai kader partai, untuk memastikan program tersebut berjalan dengan baik di Bangka Belitung, jika partai maupun dirinya dipercayakan masyarakat ke Senayan.
"SDM akan menentukan bagaimana desa ini, kabupaten ini, provinsi ini, hingga negara ini maju. Baiknya SDM dari generasi anak-anak kita akan memastikan bangsa Indonesia ini maju sebagaimana cita-cita pejuang negara di masa lalu," kata Melati.
Dirinya sebagai perempuan, pun akan memastikan bahwa lahirnya SDM yang hebat, juga berawal dari orang tua yang hebat. Persoalan stunting tak luput dari paparan Melati di hadapan puluhan ibu-ibu yang menjadi peserta dalam kampanye kemarin. Ia memberikan edukasi agar para orang tua tak abai dalam memenuhi pola asuh, dan asih kepada anak-anaknya.
"Anak yang sehat terlahir dari seorang ibu yang sudah siap secara mental, pengetahuan tentang pola asuh, dan kesiapan seorang ayah dalam memastikan kebutuhan anak-anaknya. Untuk itu, stunting harus dihindari dengan terus memantau tumbuh kembang anak dalam usia 1000 hari pertama kehidupan pada anak," katanya.