Erzaldi Rosman dan Melati Erzaldi menjalin silaturahmi bersama pengurus LDII di dua kabupaten, yakni Belitung, dan Belitung Timur, Selasa (19/12/2023). Foto: ist
Ia juga menyampaikan rasa kekaguman terhadap Erzaldi maupun Melati, yang dianggapnya telah berbuat banyak selama pengembangan LDII di Babel.
________
Sejak lama, organisasi keislaman Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Bangka Belitung (Babel) dengan Erzaldi Rosman-Melati Erzaldi, punya ikatan khusus yang telah terjalin erat. Bahkan, silaturahmi tersebut terikat lebih dari dua dekade usia persaudaraan.
Silaturahmi tersebut pun pantang usang berlalunya waktu, juga tak tergerus berjarak jumpa. Keduanya tetap menegaskan pentingnya sebuah komunikasi. Seperti yang dilakukan Erzaldi-Melati berkunjung ke DPD LDII Belitung, dan Belitung Timur, Selasa (19/12/2023).
Gubernur Babel periode 2017-2022 ini, pada pertemuan di Tanjungpandan tersebut, sekaligus meminta restu, dan doa para ahli, dan pemuka agama yang tergabung dalam kedua DPD kepengurusan LDII itu, untuk mengiringi langkah sang istri, Melati untuk menjadi wakil Negeri Serumpun Sebalai di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.
"Saya sekaligus bersama Ibu Melati, yang tahun depan akan salah satu calon DPR RI. Mohon doa kepada Bapak/Ibu untuk mendorong Ibu Melati menjadi keterwakilan perempuan pertama bagi Babel di DPR RI,"
Erzaldi Rosman
Selaiknya peribahasa "Apa yang ditanam, itu yang dituai" dalam kebaikan, niat besar Melati untuk membawa suara rakyat Babel di Senayan, khususnya berbagai persoalan seperti ekonomi kreatif, keperempuanan, kesehatan dan sebagainya, mendapatkan respons positif para pengurus LDII Belitung maupun Belitung Timur.
"Kehadiran bapak/ibu merupakan suatu kebanggaan bagi kami, dan luapan syukur tak terhingga. Semoga kegiatan bapak/ibu di Belitung dan Belitung Timur sesuai rencana, dan diridai Allah SWT," kata Ketua DPD LDII Belitung Timur, Firdaus YZ.
Doa dan harapan serupa disampaikan Ketua DPD LDII Belitung Eko Susanto. Ia juga menyampaikan rasa kekaguman terhadap Erzaldi maupun Melati, yang dianggapnya telah berbuat banyak selama pengembangan LDII di Babel. Hal ini, katanya, menunjukkan kepercayaan yang besar terhadap LDII.
"Komunikasi dan silaturahmi yang terus terjalin ini adalah kebahagiaan bagi kami, dan sudah menjadi amal jariyah telah mempercayai kami. Kami mendoakan, jika diamanahkan pada jabatan selanjutnya tetap istiqamah memperjuangkan nasib, dan hadir kami, tidak melupakan. Kami berharap dan berkeyakinan untuk itu.