Ketua IPHI Babel Erzaldi Rosman menghadiri malam rouhah haul akbar Al-Habib Abdurrahman bin Abdullah Bilfaqih "Allamatuddunya", di Yayasan Ponpes Allamatuddunya, Desa Beruas, Simpang Katis, Sabtu (9/12/2023). Foto: babelinsight.id
"Beliau sosok wali Allah yang besar dengan segala hal yang telah diperbuat untuk kita melalui ajaran Islam yang diberikan,"
Matanya tampak berkaca, dan merasa bahagia saat berada di antara para habib dan ulama, para wali yang menyiarkan Islam dengan ketulusan. Erzaldi Rosman, menunaikan diri menghadiri malam rouhah haul akbar Al-Habib Abdurrahman bin Abdullah Bilfaqih "Allamatuddunya", Sabtu (9/12/2023) malam.
Selawat, tahlil, dan kalam suci berkumandang dari lafal yang disyiarkan para habib, pemuka agama, jemaah, dan masyarakat sekitar yang hadir malam itu di Yayasan Pondok Pesantren Allamatuddunya di Desa Beruas, Kecamatan Simpang Katis. Pelaksanaan haul akbar sang habib pun larut dalam suasana khidmat.
Ribuan orang yang hadir malam ini menunjukkan sikap, keteladanan, dan kemuliaan yang ditunjukkan sang Habib, dan dapat diterima oleh luasnya umat Islam. Foto: babelinsight.id
Ini bukanlah untuk kali pertama bagi Erzaldi hadir bersama di tengah-tengah jemaah. Ada rasa takzim dalam dirinya terhadap sosok Habib Abdurrahman bin Abdullah Bilfaqih, atas apa yang telah dipersembahkan sang guru bagi Negeri Serumpun Sebalai, dan keteladanan yang telah ditunjukkan.
"Al-Habib Abdurrahman bin Abdullah Bilfaqih adalah salah satu contoh keteladanan yang patut menjadi inspirasi bagi kita."
-Erzaldi Rosman-
Bagi Bangka Tengah sendiri, diakui Gubernur Babel periode 2017-2022, menjadi keberkahan, bahwa saat ini di Tanah Selawang Segantang berdiri rumah pendidikan yang didirikan cucu Habib Abdurrahman bin Abdullah Bilfaqih, yakni Al-Habib Ali bin Hasan Bilfaqih.
Bagi Erzaldi, Al-Habib Abdurrahman bin Abdullah Bilfaqih merupakan wali Allah yang telah menunjukkan keteladanan bagi umat muslim, khususnya di Babel. Foto: babelinsight.id
"Dari sejarah yang sudah kita ketahui seperti apa sosok Habib Abdurrahman bin Abdullah Bilfaqih, ini adalah keberkahan, dan rezeki bagi negeri kita," ujar Erzaldi yang sebagai Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Babel.
Erzaldi pun turut mendoakan agar Pesantren tersebut dapat terus menyiarkan Islam, memberikan ilmu, dan membentuk karakter para santri, sehingga generasi muda Babel dapat dikenal sebagai generasi yang berakhlak, dan berbudi, sesuai ajaran-ajaran yang diteladani Nabi Besar Muhammad SAW.