News


Minggu, 15 Oktober 2023 13:15 WIB

Erzaldi Rosman

Surat 'Sakti' Gerindra Babel untuk Prabowo: Inginkan Gibran Wakil Presiden

Ketua DPD Gerindra Bangka Belitung Erzaldi Rosman didampingi seluruh pengurus membacakan pernyataan sikap mendukung Gibran Rakabuming untuk mendampingi Prabowo di Pilpres 2024/foto: babelinsight

Usai sudah Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Bangka Belitung (Babel). Dan hasilnya, mereka akan membawa surat resmi aspirasi ke Prabowo Subianto.

____________

Penulis: Putra Mahendra

Editor: Nekagusti

Rapimda DPD Gerindra Bangka Belitung itu sendiri dilaksanakan di Bebek Institute di Kelapa Kampit Belitung Timur (Beltim), Sabtu (14/10/2023) yang diikuti seluruh dewan pengurus cabang (DPC) Gerindra se-Babel, yang mana, semua DPC membawa hasil Rapat Pimpinan Cabang (Rapimcab) DPC se-Babel yang digelar sebelum rapimda.

Rapimda itu sendiri berjalan singkat, karena nyaris semua DPC berpikiran sama, aspirasi sama, dan ingin secepatnya hasil Rapimda dilanjutkan oleh Ketua DPD Gerindra Babel bersama jajarannya ke Jakarta. 

Babelinsight berhasil menelpon Ketua DPD Gerindra Babel, Erzaldi Rosman untuk menanyakan hasil rapat tersebut. Berikut kata mantan Gubernur Babel itu.

Ketua DPD Gerindra Bangka Belitung Erzaldi Rosman memberikan arahan kepada seluruh peserta Rapimda Gerindra babel/foto: babelinsight

"(Hasil rapimda) isinya meneruskan hasil Rapimcab DPC-DPC Partai Gerindra se Bangka Belitung yang mana isi daripada rapimcab tersebut adalah mengeluarkan pernyataan, yang salah satunya memohon kepada Bapak Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden Partai Gerindra untuk meminta kepada Mas Gibran Rakabuming sebagai Calon Wakil Presiden Pak Prabowo,"

Erzaldi Rosman

Nah, setelah menerima semua surat hasil daripada rapimcab dan rapimda itu, Ketua DPD Gerindra Babel bersama pimpinan akan meneruskan dukungan tersebut ke Prabowo dalam waktu dekat.

Hasil rapimcab dan rapimda itu kata Erzaldi adalah melanjutkan aspirasi-aspirasi masyarakat yang berkembang di bawah, khususnya para milenial dan Gen-Z yang beberapa waktu lalu sangat berharap dan pernah menyampaikan aspirasi-aspirasi nama Gibran itu, kepada Ketua DPD di kantor Gerindra Babel.

"Ini adalah semangat yang luar biasa. Kekompakan yang luar biasa. Dan saya merasakan begitu besar semangat kemenangan dan semangat berkelanjutan dari para pengurus, yang memang mendapatkan nama Gibran adalah dari masyarakat. Ini aspirasi masyarakat," kata Erzaldi.

Selain rapat tersebut, Gerindra Babel terus melakukan evaluasi-evaluasi dan perencanaan serta pelaksanaan-pelaksanaan kegiatan-kegiatan, dalam rangka pemenangan Partai Gerindra dalam Pemilu Legislatif dan Presiden 14 Februari 2024. 

"Sekaligus kemarin kita memantapkan sakai-saksi dan terus berupaya kita memberikan yang terbaik bagi masyarakat," tandas peraih award Man of The Year 2021 karena dianggap sebagai satu dari 3 Gubernur terbaik di Indonesia dalam peningkatan ekonomi masyarakat di masa pandemi.

Usai pernyataan sikap, DPD Gerindra akan segera mengirim surat resmi kepada Prabowo/foto: babelinsight

Untuk diketahui, dari catatan babelinsight, ada beberapa Dewan Pimpinan Cabang (DPC) yang telah menyelesaikan Rapimcabnya. Antara lain, DPC Kota Pangkalpinang, DPC Kabupaten Bangka, DPC Kabupaten Belitung Timur dan DPC Kabupaten Bangka Tengah. Sementara DPC yang lain, redaksi babelinsight hingga berita ini naik tayang tidak menerima catatan tersebut, apakah mereka menggelar rapimcab atau tidak.


Subscribe Kategori Ini
Pangkalpinang Bangka Selatan Bangka Induk Bangka Barat Bangka Tengah Belitung Belitung Timur