News


Rabu, 05 Juli 2023 12:28 WIB

Nasional

Relawan Prabowo di Babel Siap Memulai Perjuangan

Gerindra Babel mengukuhkan relawan Prabowo yang siap mengantarkan sang negarawan menjadi Presiden RI 2024. Foto: babelinsight.id

Ratusan masyarakat Bangka Belitung dengan latar belakang yang beragam, berbeda seragam, dan identitas, menyatukan suara dan pergerakan untuk Prabowo Subianto.
-----
Penulis: Fadjroel
Editor: Nekagusti

Pintu telah dibuka, dan jalan telah membentang. Maka, perjuangan akan dimulai. Suara ini menjadi komando pertama Erzaldi Rosman, kepada ratusan relawan Prabowo Subianto, untuk membawa sang Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) menjadi Presiden Republik Indonesia 2024.

"Mari kita berjuang bersama-sama untuk memenangkan Pak Prabowo sebagai Presiden Republik Indonesia (2024)," ujar Erzaldi pada pidato momen pengukuhan relawan Prabowo, di Restoran Gale-Gale, Pangkalanbaru, Selasa (4/6/2023) malam.

Relawan Prabowo tergabung dalam beberapa latar belakang dan identitas seperti Projo, Repro, Rambo (Relawan Emak-Emak Militan Prabowo), Pedagang Pasar Pro Prabowo, Pemuda Strategis Nusantara, Presidium Relawan Prabowo, dan Garda Nelayan Prabowo. Foto: babelinsight.id

Malam tadi, ratusan masyarakat Bangka Belitung dengan latar belakang yang beragam, berbeda seragam, dan identitas, menyatukan suara dan pergerakan untuk Prabowo Subianto. Mereka adalah relawan yang tergabung dalam Projo, Repro, Rambo (Relawan Emak-Emak Militan Prabowo), Pedagang Pasar Pro Prabowo, Pemuda Strategis Nusantara, Presidium Relawan Prabowo, dan Garda Nelayan Prabowo.

Dikukuhkannya para relawan ini akan menjadi jalan bagi Gerindra Babel untuk berkontribusi membawa kemenangan partai pada Pemilu 2024, dan menjadikan Prabowo sebagai Presiden. Foto: babelinsight.id

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Babel itu merasa bangga. Gurat semangat di wajahnya tampak tegas kala berdiri di hadapan para relawan yang menyerahkan jiwa, dan raga untuk nama besar Prabowo. Erzaldi, dalam pidatonya mempertegas hadirnya para relawan ini sebagai pertanda nyatanya kecintaan masyarakat Indonesia kepada Prabowo.

"Kita sama-sama mengetahui bahwa sosok beliau sosok negarawan sejati. Beliau tidak hanya mengorbankan hartanya, pikiran, dan tenaganya. Beliau sosok yang ingin membangun dan mengembangkan, serta membawa negeri ini ke arah yang lebih baik. Kecintaannya kepada Indonesia ini sudah sangat luar biasa," katanya.

Sosok kemajuan Indonesia

Hadirnya Projo (Pro Jokowi) di garda Prabowo yang menjadi relawan besar, dan turut mengantarkan Joko Widodo sebagai Presiden RI pada 2019 lalu, bukti lainnya jika ada nilai lebih dalam diri Prabowo dalam baktinya untuk negeri. Di mata Projo, Prabowo merupakan sosok yang ingin terus memajukan Indonesia.

Pengukuhan para relawan ini turut dihadiri para pengurus DPD, DPC, para kader, dan bacaleg se-Bangka Belitung. Foto: babelinsight.id

"Hari ini juga membuktikan sesuatu dapat kita banggakan. Hadir sosok relawan Pak Jokowi dulunya, sahabat dari Projo yang sudah jatuh cinta karena pemikiran Pak Prabowo yang begitu sangat mencintai negara Indonesia ini. Ini terlihat dari kedekatan Pak Jokowi dan Pak Prabowo yang ingin membuat negeri Indonesia ini menjadi negeri kuat ke depan," katanya.

Pemikiran, dan gagasan Prabowo di bidang kelautan pun dapat terlihat dari dukungan para nelayan di Negeri Serumpun Sebalai.

Disebutkan Erzaldi di hadapan Wakil Ketua Pembina Gerindra, sekaligus Pembina Relawan Prabowo se-Indonesia Hashim Djojohadikusumo, Prabowo ialah sosok yang mampu mengeksplorasi kekayaan alam, dan aset kelautan menjadi sumber kesejahteraan nelayan.

"Hadir juga di sini Garda Nelayan Prabowo yang sudah sangat merindukan kehadiran Pak Prabowo, yang mereka nilai cerdas pemikirannya dalam menggali potensi kelautan. Mereka mendengar, mereka membaca, mereka melihat, dan mereka merasakan kebijakan kelautan yang dipaparkan Pak Prabowo di depan masyarakat dunia"

-Erzaldi Rosman-

Di akhir pidatonya, Gubernur Babel periode 2017-2022 ini kembali mengajak seluruh relawan, dan masyarakat Babel untuk turut mendoakan, dan mendukung sang negarawan untuk menjadi pemimpin bangsa pada 2024 mendatang. Ia meyakini, di tangan Prabowo, Indonesia akan menjadi negara yang maju, dan masyarakat yang terberdayakan.

"Saya yakin dan percaya, dengan doa dan dukungan kita semua, insyaalah perjuangan kita dikabulkan Allah SWT. Setiap doa dan nafas kita jangan lupa kita mendoakan Pak Prabowo sebagai presiden kedelapan, dan memimpin Indonesia ini menjadi negeri yang lebih baik dan maju," pungkasnya.


Subscribe Kategori Ini
Pangkalpinang Bangka Selatan Bangka Induk Bangka Barat Bangka Tengah Belitung Belitung Timur