PANGKALAN BARU - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman kembali melaksanakan Safari Ramadan 1442 Hijriah. Kali ini, agenda rutin tersebut bertempat di Musala Baitul Jannah, Desa Air Mesu, Kabupaten Bangka Tengah, Rabu (28/4).
Gubernur Erzaldi mengemukakan bahwa, kegiatan ini bertujuan untuk menguatkan tali silaturahmi antar sesama umat muslim, khususnya antara pemimpin daerah dan masyarakat di samping pemberian santuan bagi para mustahiq atau golongan yang berhak menerima zakat.
Dalam rangkaian Safari Ramadan kali ini, penyerahan santunan dari (Badan Amil Zakat Nasional) Baznas Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melalui PT. Pos Indonesia untuk 247 Mustahiq di Desa Air Mesu dan Desa Air Mesu Timur dengan total sebesar Rp123.500.000 .
“Semoga bantuan yang didapat ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik mungkin untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," kata Bang ER, sapaan akrab Gubernur Erzaldi.
Saat melakukan penyerahan santunan secara langsung, Gubernur berharap dengan adanya bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat di masa pandemi.
“Alhamdulillah, semoga bantuan yang didapat ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik mungkin untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," ungkapnya.
Tak henti-hentinya juga orang nomor satu di Babel itu mengingatkan akan bahaya corona, oleh karenanya, Gubernur Erzaldi mengajak masyarakat untuk senantiasa mematuhi protokol kesehatan.
"Setiap aktifitas untuk selalu menerapkan 3M (memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan)," ungkapnya.
Kegiatan amal yang rutin dilaksanakan oleh gubernur disambut antusias masyarakat sekitar, terlebih di tengah pandemi Covid-19 yang menyebabkan banyak masyarakat mengalami kesulitan ekonomi.
Acara ini turut dihadiri oleh Kepala Biro Kesra Babel, Kepala PT. Pos Indonesia Babel, Kepala Desa Air Mesu, Kepala Desa Air Mesu Timur, dan masyarakat sekitar.
Penulis : Budi