News


Selasa, 07 Februari 2023 18:03 WIB

Info Pilihan

Prabowo Janjikan Segera Kunjungi Babel

Prabowo Subianto saat menyapa pengurus DPD Gerindra Babel saat pidato perayaan HUT ke-15 Gerindra, Senin (6/2/2023). Foto: tangkapan layar garudatv.


Pada perayaan HUT ke-15 Gerindra kemarin, Prabowo memberikan isyarat untuk hadir ke Babel dalam waktu dekat.
______

Penulis: Fadjroel
Editor: Putra Mahendra


GEDUNG Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Bangka Belitung (Babel) di Kelurahan Padang Baru, Kecamatan Pangkalan Baru, Bangka Tengah (Bateng), sudah diaktifkan untuk segala aktivitas partai, pada 14 November 2022 lalu.

Sementara, peresmian gedung yang juga difokuskan sebagai kantor, dan pusat gerakan Gerindra itu memang belum dilakukan. Sebab, DPD Gerindra Babel masih menunggu jadwal dari Ketua Dewan Pembina sekaligus Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto. 

Penantian DPD Gerindra Babel untuk menghadirkan Prabowo Subianto ke Negeri Serumpun Sebalai untuk meresmikan gedung mendapat lampu hijau dari sang ketua umum. Pada perayaan HUT ke-15 Gerindra kemarin, Prabowo memberikan isyarat untuk hadir ke Babel dalam waktu dekat.

"Saya minta maaf belum sampai, tapi saya akan resmikan kantor saudara," kata Prabowo saat menyapa seluruh kader se-Indonesia pada pidato perayaan ulang tahun Gerindra, Senin (6/2/2023).

DPD Gerindra Babel melaksanakan kegiatan santunan kepada kaum dhuafa dan anak yatim saat acara syukuran gedung baru di Pangkalan Baru. Foto: babelinsight.id


Kabar yang diberikan Prabowo disambut gembira oleh pengurus DPD dan DPC Gerindra se-Babel saat turut merayakan hari lahir partai melalui Zoom meeting. Sontak, seluruh pengurus dan anggota memberikan penghormatan kepada Prabowo, dan tepuk tangan.

"Baik terima kasih, Ketua," timpal Ketua DPD Gerindra Babel Erzaldi Rosman.

Suasana pengajian pada acara syukuran gedung DPD Gerindra Babel pada November 2022 lalu. Foto: babelinsight.id.


Jauh sebelumnya, Erzaldi menegaskan jika kantor DPD yang baru ini bukan sekadar ruang administrasi saja, melainkan milik masyarakat. Maksudnya, kantor tersebut merupakan ruang kegiatan bagi seluruh masyarakat Babel, baik untuk kegiatan sosial kemasyarakatan, menyampaikan aspirasi, maupun untuk kegiatan keagamaan dan kepemudaan.

"Siapapun berhak memanfaatkan gedung kantor ini, karena ini merupakan pesan dari Ketua Umum Partai Gerindra, Bapak Prabowo Subianto,” katanya.


Baca juga:


Subscribe Kategori Ini
Pangkalpinang Bangka Selatan Bangka Induk Bangka Barat Bangka Tengah Belitung Belitung Timur