Pengurus DPD dan kader partai Gerindra melaksanakan gotong royong membersihkan lingkungan kantor baru. Foto: babelinsight.id
Wilayah yang dulunya hutan, kini telah berganti gedung megah. Dengan adanya kantor baru ini akan menjadi suntikan semangat baru bagi semua kader.
------------------------
Penulis: Fadjroel
Editor: Putra Mahen
Kawasan Jalan Padang Baru, Kecamatan Pangkalan Baru, Kabupaten Bangka Tengah (Bateng), Jumat (11/11/2022) pagi hingga sore diramaikan puluhan pengurus dan kader DPD, DPC se-Pangkalpinang dan Bateng, serta anggota sayap Partai Gerindra Bangka Belitung (Babel).
Mereka melaksanakan gotong royong membersihkan lingkungan kantor Dewan Pengurus Daerah (DPD) Gerindra, yang saat ini pembangunannya sudah rampung sepenuhnya. Gotong royong tersebut langsung dikomandoi Ketua DPD Gerindra Babel Erzaldi Rosman.
Kantor yang berlokasi di Kelurahan Padang Baru menjadi semangat baru bagi seluruh kader partai untuk memberikan manfaat yang lebih besar kepada masyarakat. Foto: babelinsight.id
Hari ini semua (kader partai Gerindra) bersama anak-anak GMD (Gerindra Masa Depan) juga, kita bersih-bersih gedung dan lingkungannya agar rapi,"
- Erzaldi Rosman -
Gubernur Babel periode 2017-2022 itu bersyukur, pembangunan yang sudah berjalan selama kurang lebih 6 bulan, akhirnya selesai. Wilayah yang dulunya hutan, kini telah berganti gedung megah. Dengan adanya kantor baru ini akan menjadi suntikan semangat baru bagi semua kader.
"Saya rasa kantor kita ini salah satu yang megah di sini (Babel). Ini bisa menjadi kebanggaan tersendiri bagi semua kader, dan menjadi stimulus atau penambah semangat kita semua untuk memberikan manfaat yang lebih besar kepada masyarakat. Itulah tujuan utamanya," kata peraih penghargaan National Procurement Award Kategori Pemerintah Daerah Terbaik dalam Pembinaan JF PPBJ tahun 2019 itu.
Di sela-sela gotong royong, Erzaldi menyempatkan diri untuk beristirahat menyantap kudapan bersama pengurus dan kader. Foto: babelinsight.id
Kegiatan ini juga sebagai persiapan DPD Gerindra untuk melaksanakan selamatan, dan doa bersama untuk keberkahan gedung baru ini. Rencananya, kata Erzaldi, acara tersebut akan dilaksanakan pada Senin pekan depan. Masyarakat sekitar pun akan dilibatkan pada acara itu.
"Insyaallah untuk mendapatkan keberkahan dari Allah SWT, Senin ini kita akan melaksanakan selamatan. Kemarin pengurus partai maupun sayap partai sudah dikumpulkan untuk mempersiapkan acara dengan sebaik mungkin. Rencananya kita akan mengundang anak yatim, dan masyarakat kurang mampu. Semoga semuanya lancar," katanya.