Lokal


Sabtu, 22 Oktober 2022 22:52 WIB

Bangka Selatan

Lagi! Rumah Warga di Toboali Tampung Luapan Air Kotor

Kondisi  jalan Ahmad Yani, Toboali, jalan Ahmad Yani, Toboali yang menampung luapan air kotor yang tumpah dari terminal/ foto: babelinsight

"Setiap kali hujan turun, selalu masuk rumah air kotor luapan dari terminal itu, kalau ke jalan air kotor yang tumpah dari terminal tidak jadi persoalan, lah ini masuk rumah. Lemari pakaian dan peralatan jadi rusak, kerugian materi sudah tidak terbilang lagilah," 

Jumlati 
Warga jalan Ahmad Yani, Toboali

Penulis: Tris 
Editor : Nekaagusti

TOBOALI - Cuaca buruk,  hujan deras hari ini pada Sabtu (22/10/22) kembali terjang Kota Toboali, Bangka Selatan. Drainase di sepanjang Jalan Ahmad Yani samping Terminal tidak mampu menampung luapan air kotor yang tumpah dari terminal.  Dari tumpahan air yang merupakan kiriman dari air kotor terminal meluap ke jalan. Dan air kotor itu juga masuk ke beberapa rumah warga di wilayah itu.  

Salah seorang warga jalan Ahmad Yani ibu Jumlati mengatakan, bukan hanya sekali ini saja kejadian luapan air kotor masuk rumah mereka lantaran drainase dijalan tidak mampu menampung air yang tumpah dari terminal.  

"Sering, setiap kali hujan selalu saja masuk rumah air kotor itu, air dari terminal sebelah rumah kotor sampah buangan dari atas ke bawah semua," ucapnya sembari membersihkan drainase dengan kayu panjang, (22/10).  

Selain itu dirinya mengatakan bahwa jika air hanaya mengenangi jalan tidak menjadi baginya, namun ketika  air kotor masuk kedalam rumah dirinya mengkhawatirkan adanya penyakit-penyakit yang menyerang selama musim hujan ini, ditambah dengan luapan air kotor tersebut merusak barang-barang yang ada di dalam rumahnya dan menyebabkan kerugian materil.

Pembenahan drainase 

air tumpahan dari terminal yang memasuki rumah warga/ foto:babelinsight

Ia berharap kepada pihak terkait untuk segera melakukan pembenahan terhadap drainase yang terbilang volumenya kecil, agar segera diperbaiki guna mengurangi dampak kurang baik terhadap kesehatan warga dan kebersihan lingkungan warga.  

"Semoga pihak terkait mampu berikan solusi terbaiklah, karena keluhan warga ini bukan sekali ini saja disampaikan ke dinas maupun ke DPRD Basel namun disayangkan hingga kini belum ada tindak lanjut dari mereka,"  

-Jumlati-

Kejadian itu kerap kali membuat warga di wilayah terdampak terkena penyakit kulit dan sakit perut lantaran sumur sumber air bersih mereka tercemar secara langsung air kotor.


Subscribe Kategori Ini
Pangkalpinang Bangka Selatan Bangka Induk Bangka Barat Bangka Tengah Belitung Belitung Timur