Lokal


Selasa, 12 Juli 2022 19:43 WIB

Pangkalpinang

Varian Baru Covid Lemah? Ini Kata Satgas Covid Babel

Foto: World Healt Organization

 

"Varian apanya  ini memang belum ada laporan dari dinas kesehatan yang mengirimkan sampel ke pusat apakah varian terbaru atau lama, yang jelas di Jakarta dan daerah lain sudah berkembang varian baru,"

Mikron Antariksa
Kalakhar BPBD Babel

 

PANGKALPINANG -- Subvarian baru Omicron BA.4 dan BA.5 belum terdeteksi di Bangka Belitung (Babel). Tapi masyarakat diimbau jangan lengah, meskipun sulit untuk kembali patuh pada protokol kesehatan (prokes) setelah pelonggaran. 

Kepala Pelaksana Harian (kalakhar) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bangka Belitung (Babel), Mikron Antariksa mengingatkan masyarakat jangan lengah, walaupun belum terdeteksi varian baru tetapi terjadi peningkatan jumlah kasus positif corona. 

Pada bulan Juni 2022 tercatat yang terkonfirmasi positif sebanyak 16 orang, sedangkan pada bulan Juli, hingga 12 Juli sudah tercatat 21 orang yang terkonfirmasi dan enam orang sembuh. 

Varian baru ini diakuinya tidak begitu membahayakan karena masyarakat sudah ada kekebalan tubuh yakni vaksin, sehingga terjadi pelemahan terhadap keganasan  virus. 

Sekretaris Satgas Covid-19 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Mikron
 

"Tapi perkembangannya sangat cepat dan berbahaya bagi masyarakat yang rentan kesehatannya, terutama yang punya komorbid dan lainnya," ulas Mikron.

Pihaknya pun akan kembali berupaya mengingatkan masyarakat untuk mematuhi prokes, meski sejauh ini masih di-handel oleh Dinkes, tetapi tim siap untuk bergerak memback-up penerapan prokes. 

"Terakhir  perintah presiden mewajibkan kembali penggunaan masker dalam dan luar ruangan, kami akan rapat bersama satgas, untuk backup pengetatan penerapan prokes di lapangan," tandasnya.

Sekretaris Satgas Penanggulangan Covid-19 Babel itu menambahkan, melihat peningkatan kasus yang terjadi secara nasional, pemerintah juga akan kembali memberlakukan pengetatan syarat perjalanan transportasi udara dan laut di Indonesia. 

"Pusat membuat edaran baru terkait protokol kesehatan, pada 17 Juli ini akan diberlakukan syarat dan ketentuan perjalanan menggunakan transportasi darat dan laut sebagai salah satu upaya meningkatkan kekebalan tubuh mensyaratkan vaksin bagi perlaku perjalanan, dan ini juga akan diterapkan di Babel," pungkasnya.

Uka


Subscribe Kategori Ini
Pangkalpinang Bangka Selatan Bangka Induk Bangka Barat Bangka Tengah Belitung Belitung Timur