News


Sabtu, 09 Juli 2022 12:17 WIB

Info Pilihan

Pembunuhan Shinzo Abe, Bagaimana Bisa Terjadi di Jepang?

source: Reuters

Dokter di Rumah Sakit Universitas Nara mengatakan luka-luka yang dialami Abe di sekitar leher kanan cukup dalam hingga menembus jantung

Shinzo Abe, mantan perdana menteri Jepang meninggal Jumat (08/07) setelah ditembak oleh pelaku yang diduga adalah mantan anggota militer. Foto-foto dari lokasi menunjukkan bahwa pria itu berdiri di belakang Abe dari jarak dekat sebelum penembakan.

Shinzo Abe dilarikan ke rumah sakit dalam "kondisi yang sangat parah", kata Perdana Menteri Jepang, Fumio Kishida, beberapa saat setelah penembakan. Shinzo Abe meninggal di rumah sakit tempat ia dirawat, menurut pejabat senior Partai Demokratik Liberal kepada NHK. 

 Abe, 67 tahun, mantan perdana menteri Jepang yang paling lama menjabat, ditembak saat tengah memberikan pidato di tengah kampanye pemilu di Kota Nara, Jepang selatan. Abe ditembak dua kali dan dia langsung terjatuh sebelum dilarikan ke rumah sakit terdekat. Foto-foto dari tempat kejadian menunjukkan ia berdarah.

Polisi mengatakan tersangka pembunuhan Abe, Tetsuya Yamagani, 41, menggunakan senjata rakitan untuk membunuh mantan perdana menteri Jepang itu.Senjata rakitan itu dibuat menggunakan sejumlah material termasuk logam dan kayu namun polisi tak bisa memastikan apakah senjata dibuat dengan menggunakan printer 3D.

Bagaimana pelaku bisa memiliki senjata ?

Yakuza, organisasi kelompok kriminal terorganisir yang terkenal kejam di Jepang yang bahkan menghindari penggunaan senjata karena hukuman dari kepemilikan senjata ilegal di Jepang sangat berat.

Karena memiliki senjata di Jepang sangat sulit, memerlukan catatan kriminal, latihan wajib, evaluasi psikologis dan pengecekan latar belakang, termasuk polisi melakukan wawancara dengan tetangga sekitar. Karena itu, kejahatan dengan senjata hampir tidak ada di Jepang. Rata-rata, ada kurang dari 10 kematian terkait senjata di Jepang setiap tahun. Pada 2017, hanya ada tiga kasus.

Saat ini penyelidikan tengah dilakukan untuk melihat apakah pelaku bertindak sendiri. Polisi juga mengatakan mereka menemukan sejumlah senjata rakitan di kediaman tersangka. Namun polisi mengatakan belum mengetahui motifnya. Tersangka mengatakan kepada polisi dia punya dendam terhadap "organisasi tertentu."

Siapakah tersangkanya?

source: Reuters

Namun tersangka disebutkan dendamnya tak tersangkut politik.Tersangka penembak mantan PM Jepang Abe diidentifikasi media Jepang sebagai Tetsuya Yamagami, seorang penduduk Kota Nara.

Foto-foto dari tempat kejadian menunjukkan tersangka berdiri di belakang Abe sebelum ia melepaskan tembakan.

Penembak terlihat berdiri dari jarak dekat ketika Abe naik ke podium dan berpidato kepada calon pemilih di luar Stasiun Yamato-Saidaiji, Kintetsu di Nara.

Aparat juga menemukan sejumlah peledak sehingga warga yang tinggal tak jauh dari rumah tersangka dievakuasi ke lokasi yang aman. Aparat keamanan langsung menangkap pelaku.

Tersangka kini berada dalam tahanan polisi. Para saksi mata mengatakan mereka melihat pria membawa apa yang mereka gambarkan sebagai senjata besar dan melepaskan tembakan ke arah Abe dua kali dari belakang. Foto-foto yang diambil saat tersangka dibekuk menunjukkan senjata itu adalah rakitan.

NG

 


Subscribe Kategori Ini
Pangkalpinang Bangka Selatan Bangka Induk Bangka Barat Bangka Tengah Belitung Belitung Timur