Lifestyle


Selasa, 22 Maret 2022 00:01 WIB

Home & Garden

Bagaimana Memulai Pola Hidup Minimalis?

Jika kamu siap menerima keuntungan dari hidup simpel dan gaya hidup yang lebih terarah, ini di acara membuat rumah dan memulai hidup ala minimalism :

1. Fokus Pada Satu Ruangan Di Satu Waktu
Seringkali, kendala pertama yang akan kita hadapi ketika mulai hidup minimalis adalah, ‘kita tidak tahu harus mulai dari mana’. Yang pasti, jangan mulai dengan semua seisi rumah. Tapi kamu harus fokus pada satu ruangan saja pada satu waktu. Bisa jadi kamar tidur saja, atau ruang tamu. Arahkan waktu dan energi mu untuk ruangan paling mudah terlebih dahulu. Kemudian gunakan inspirasi itu untuk sisa ruangan yang ada.

2. Mulailah Dengan Area Yang Terlihat 
Setelah kamu memilih ruangan yang akan dibuat minimalis, mulai lah dengan area yang terlihat terlebih dahulu, seperti rak, furnitur, barang dilantai yang belum diletakkan di area tersembunyi seperti lemari, laci. Dengan cara ini kamu bisa melihat kemajuan yang pesat dan bersemangat untuk melanjutkannya. Jika kamu mulai dengan seisi ruangan, kamu akan merasa kewalahan dengan jumlah item yang harus dibereskan. 

3. Pilah Barang Dan Simpan Barang Penting
Ketika kamu memulai memilah barang, aturan yang dapat kamu gunakan adalah, simpan barang yang benar-benar penting dan bermakna bagi kamu. Sentuh barang tersebut dan tanyakan dalam diri, apakah ini sesuaitu yang memberi nilai dalam hidup? Apakah ini sesuaitu yang membantu saya menciptakan rumah yang saya inginkan? Atau benda ini mengganggu? Seluruh barang harus melalui proses ini. 
Jika kamu masih bermasalah dalam menentukan untuk menyimpan atau membuang sesuatu, sentuh barang tersebut dan tanyakan 4 spesifik pertanyaan untuk diri kamu sendiri mengenai barang tersebut :
a. apakah saya mambutuhkannya?
b. apakah saya masih menggunakannya?
c. apa yang akan saya gunakan, jika saya tidak memiliki benda ini?
d. kenapa aku harus memiliki benda ini?

4. Batasi Dekorasi Untuk Barang Yang Lebih Bermakna
Ketika masuk ke sesi dekorasi rumah, hal ini mudah untuk menghiasi rumah dengan barang-barang cantik dari sale atau toko furnitur, tapi jika kamu berkomitmen untuk hidup minimalis, cara terbaik untuk menjadikan hal tersebut kenyataan adalah dengan membatasi dekorasi demi mendapatkan barang yang lebih bermakna. Seperti lebih memilih hiasan dinding foto keluarga dari pada figura lukisan. 

5. Merapikan Secara Rutin
Ini adalah salah satu cara efektif untuk merubah rumah menjadi minimalis. Rumah adalah tempat yang kamu tinggali, maka rumah berantakan adalah suatu hal yang tidak bisa dihindari. Maka dari itu, membersihkan secara rutin adalah kebiasaan yang baik untuk dilakukan. Ada beberapa ruang yang mmebutuhkan perhatian harian, mingguan, bulanan, bahkan tahunan. 

6. Tahan Godaan Untuk Membeli Barang
Akan sangat sulit untuk tidak membeli barang di zaman iklan di mana-mana, baik yang soft selling ataupun hard. Itulah sebabnya penting untuk menolak iklan sebanyak yang kamu bisa, apakah itu berarti berhenti berlangganan email, menonton televisi lebih sedikit, atau membuang junk mail. Ini juga bisa berarti menolak materialisme untuk lebih fokus pada hal-hal yang benar-benar berarti bagi kamu. 

7. Temukan Tujuanmu
Inilah salah satu bagian terpenting dari hidup minimalis: Jika Kamu berpikir untuk mulai hidup lebih minimalis di rumah, luangkan waktu untuk merenungkan mengapa kamu melakukannya, apakah karena kamu ingin menghemat lebih banyak uang, karena kamu ingin menghabiskan lebih banyak waktu bersama keluarga, atau bahkan karena kamu ingin pensiun dini dan menikmati masa pensiun. Ini sangat penting karena pada akhirnya, hidup minimalis adalah tentang menjalani kehidupan yang lebih terarah. 

HANNAH JEON

NTA


Subscribe Kategori Ini
Pangkalpinang Bangka Selatan Bangka Induk Bangka Barat Bangka Tengah Belitung Belitung Timur